Tips Cara Merawat Accessories

Bagi sebagian besar perempuan, perhiasan dan aksesoris sangat erat kaitannya untuk terlihat trendy. Cincin, anting, kalung, dan gelang adalah beberapa jenis perhiasan dan aksesoris yang paling dibutuhkan untuk melengkapi penampilan.

Berikut ini ada beberapa tip yang bisa anda coba untuk merawat perhiasan agar tetap berkilau, antara lain :

  1. Sebaiknya hindari perhiasan dari benturan keras, gesekan, kontak dengan bahan kimia, serta suhu panas dan dingin yang berlebihan, karena hal tersebut dapat merusak kondisi fisik perhiasan misalnya merubah warna dan terlihat buram.

  2. Simpanlah perhiasan di tempat khusus yang beralaskan bahan lembut seperti bludru dan pisahkan satu perhisan dengan lainnya agar tidak saling bergesekan.

  3. Perhiasan dari bahan perak, sebaiknya simpan dalam plastik kedap udara, agar berkilau lebih lama.

  4. Jangan mengenakan perhiasan saat berolah raga atau saat mengerjakan pekerjaan rumah yang kasar seperti mencuci dan berkebun. Sebab keringat bisa menempel dan bersenyawa dengan bahan dasar aksesorismu yang akibatnya mengubah warna asalnya menjadi kehitaman.

  5. Saat berenang, sebaiknya jangan memakai perhiasan karena klorin yang terkandung dalam air kolam renang dapat merusak kilaunya.

  6. Hindari kontak langsung dengan cairan pembersih cat kuku, parfum, atau hair spray.

  7. Bersihkan perhiasan secara berkala dengan deterjen atau sabun yang lembut dan pembersih khusus.

  8. Jangan lupa untuk mengeringkan aksesoris dengan seksama agar aksesoris tidak lembab dan berjamur.

Testimonial

Alberto

orem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Donec fringilla justo at venenatis tempus. F...

Alexandria

orem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Donec fringilla justo at venenatis tempus. F...